Danbrigif TP 86/Mandau Kunjungi Yonif TP 884/Sa-ijaan Kotabaru

Danbrigif TP 86/Mandau Kolonel Inf Langgeng Pujut Santoso saat memberikan keterangan kepada awak media usai kunjungan kerja di Yonif TP 884/Sa-ijaan, Kotabaru

KOTABARU – Komandan Brigade Infanteri (Danbrigif) TP 86/Mandau Palangkaraya, Kolonel Inf Langgeng Pujut Santoso, S.E., M.Han., didampingi Ketua Persit KCK Cabang X Brigif TP 86 Mandau PD XXII/Tanjungpura, Devi Langgeng, melaksanakan kunjungan kerja perdana ke Batalyon TP 884/Sa-ijaan, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan, Sabtu (3/1/2026).

Kedatangan rombongan disambut hangat oleh Komandan Yonif TP 884/Sa-ijaan, Letnan Kolonel Inf Priya Firmansyah, bersama Ketua Persit KCK Ranting 5 Yonif 884, Ira Firmansyah, Wakil Komandan Yonif Kapten Inf Prayitno, serta jajaran staf dan prajurit.

Penyambutan diawali dengan pertunjukan Tari Mayang sebagai tarian kehormatan khas daerah.

Dalam sambutannya, Kolonel Inf Langgeng Pujut Santoso menyampaikan rasa syukur dapat bertatap muka langsung dengan seluruh prajurit Yonif TP 884/Sa-ijaan.

Ia menegaskan bahwa kunjungan kerja tersebut merupakan bagian dari program pembinaan dan pengawasan satuan.

“Kunjungan kerja ini menjadi salah satu program kami ke depan, di antaranya untuk menerima paparan satuan, meninjau fasilitas, serta melihat langsung kemampuan prajurit. Seluruhnya akan kami evaluasi untuk peningkatan kinerja ke depan, termasuk kedisiplinan anggota,” tegasnya.

Danbrigif juga memberikan penekanan khusus kepada seluruh prajurit agar menjauhi praktik negatif, seperti penggunaan aplikasi judi online, pinjaman online ilegal, maupun praktik prostitusi yang dapat merusak moral, mental, dan psikologis prajurit.

“Saya minta seluruh anggota menjauhi hal-hal tersebut dan rutin melakukan pengecekan handphone demi keamanan pribadi dan satuan,” ujarnya.

Selain itu, Kolonel Inf Langgeng mengingatkan kembali tugas pokok TNI sebagai tentara rakyat, dari rakyat, dan untuk rakyat.

Ia meminta seluruh prajurit Yonif TP 884/Sa-ijaan untuk terus mendukung program pemerintah pusat dan daerah, khususnya dalam upaya peningkatan perekonomian masyarakat.

“Batalyon yang berada di wilayah Sa-ijaan ini harus terus bersinergi dengan pemerintah daerah dan unsur Forkopimda,” pungkasnya.(lokalhits)

Penulis Riza
Editor Riza

Artikel Lainnya

Scroll to Top